Bisnis Online memang kadang ada sedikit rasa canggung, karena resiko tertipu lebih tinggi dibanding melakukan Bisnis secara nyata. Oleh karena itu jika kita ingin bisnis secara aman maka lebih baik memakai pihak ketiga atau rekening bersama (rekber). Jika bisnis online anda adalah penjualan barang maka lebih baik memakai rekening bersama.
Ilustrasi penggunaan Rekening Bersama
Jadi, tidak perlu takut untuk melakukan bisnis online. Namun hal yang harus diperhatikan adalah tetap waspada karena kadang ada saja pelaku baik pembeli maupun penjual yang usil. Sering-seringlah merekam/merecord setiap transaksi yang anda lakukan, karena nantinya akan berguna sebagai bukti jika terjadi hal yang tidak diinginkan.
Setelah paham tentang konsep rekening bersama, sekarang anda harus memikirkan bisnis apa yang ingin anda jalankan. Misalnya bisnis online yang pernah saya jalani yaitu bisnis baju olahraga dan kaos fans sepakbola. Bisnis yang tidak membutuhkan modal terlalu besar namun peminatnya sangat besar. Disamping kita menekuni bisnis kita, kita juga akan memperoleh relasi bisnis yang banyak. Pahit manis jelas tentu ada, namun itu semua akan menjadi sebuah pengalaman yang tidak ternilai.
Ada hal yang juga harus anda perhatikan, yaitu membaca peluang. Jika pada tahun ini sedang booming tentang film Fast & Furious 7 maka itu adalah prospek bisnis yang menjanjikan. Misalnya membuat merchandise seperti tas,gelang,kaos,topi,boneka,maupun bantal sekalipun pasti akan cepat laku.
Untuk pertama kali, sediakan stock barang yang sedikit dulu. Misal kaos 12 pcs, boneka 1pcs, bantal 2 pcs, gelang 10 pcs, topi 2 pcs. Jika barang anda mampu laku keras maka buatlah sistem pre order barang dengan estimasi barang jadi yang tidak terlalu lama. Dan jangan lupa untuk giat promosi barang yang anda jual.
Sedikit tutorial berbisnis online bagi pemula. Jika ada pertanyaan bisa langsung komentar.
Terimakasih atas kunjungannya.
Baca juga artikel lain:
Film Fast & Furious 7 Sangat Laris |
Film 2D Battle Of Surabaya |
0 comments :
Post a Comment